Berita

Tim Paskibra "Cobramasta" MTsN 4 Tulungagung Sabet Juara 1 Madya Tingkat Provinsi Jawa Timur dalam Ajang LKBB "BIMA SAKTI" di SMKN 6 Malang

Selasa, 4 April 2023 09:55 WIB
  • Share this on:

MTsN 4 Tulungagung - Para Srikandi MTs Negeri 4 Tulungagung yang tergabung dalam Tim Paskibra COBRAMASTA pleton ke-2 putri "Maharatih" berhasil menyabet Juara 1 Madya dalam ajang LKBB "Bima Sakti" yang digelar oleh SMKN 6 Malang pada Sabtu (18/3). Secara mengejutkan, salah satu pleton dari Tim Paskibra COBRAMASTA kebanggaan MTsN 4 Tulungagung yang beranggotakan 16 siswi ini sukses mendulang prestasi. Bahkan, prestasi yang mereka raih kali ini pun tak main-main, yakni tingkat Provinsi Jawa Timur. Keenam belas Srikandi tersebut ialah Putri Aulia (8-A), Qoyyim Mazidah (8-C), Dwi Khafifah (8-F), Monica Salsabila (8-G), Oktavia Saputri (8-G), Affahra Al Aulia (8-J), Keysa Aprilda (7-B), Nabila Lula (7-C), Nadiva Cahaya (7-C), Lovely Mefridadi (7-D), Luna Nayara (7-D), Aghisna Putri (7-G), Shelin Wahyunda (7-G), Chika Adi (7-I), Helend Mega (7-I), dan Herniva Aldenia (7-I). Ini merupakan kali ketiga Tim Paskibra COBRAMASTA menjuarai ajang LKBB dalam kurun waktu tiga bulan sejak berdirinya ekstrakurikuler ini. Tiga kali mereka mengikuti event bergengsi dan tiga kali pula mereka selalu pulang membawa hasil yang membanggakan. Menurut Bang Anas selaku pelatih, tujuan dibentuknya Tim Paskibra COBRAMASTA ialah melatih kedisiplinan, membentuk karakter, dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan atau leadership yang bermanfaat bagi siswa di masa depan. Bukan hal yang instan, keberhasilan ini tentu saja didapatkan berkat usaha dan kerja keras yang telah dilakukan oleh seluruh anggota, seperti latihan rutin setiap Rabu dan Jumat serta Diklat Dasar Peraturan Baris-Berbaris (PBB). Selamat dan sukses kepada Tim Paskibra COBRAMASTA! (luluk)

Editor:
HANIK MASROKHANAH
Kontributor:
LULUK SHOIMAH
Penulis:
MTsN 4 Tulungagung
Fotografer:
Tim IT MTsN 4 Tulungagung

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Upacara Bendera dalam rangka HUT RI 79, ASN Kankemenag dan KUA se Kab. Tulungagung. 05/05/24
  • Kunjungan Menteri Agama beserta Kakanwil Provinsi Jawatimur ke kabupaten Tulungagung. 05/05/24
  • -
  • Pembinaan Ketua Regu dan Ketua Rombongan, Jamaah Haji Kab Tulungagung tahun 1445H/2024M . 06/05/24
  • -