Berita

MAN 2 Tulungagung, Satu-satunya Madrasah di Kontingen FLS2N Tulungagung Menuju Nasional

Selasa, 16 Juli 2024 08:47 WIB
  • Share this on:

MANDUTA - Duta MAN 2 Tulungagung kembali menyumbang juara untuk kontingen Tulungagung di  tingkat Provinsi Jawa Timur.

Perwakilan MAN 2 Tulungagung yang merupakan bagian dari Kontingen Tulungagung, bersaing dalam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SMA/MA Tingkat Provinsi Jawa Timur di awal Juni 2024 ini.

Dalam Kontingen Tulungagung, perwakilan MAN 2 Tulungagung bergabung bersama beberapa SMA, seperti SMAN Kedungwaru, SMAN Karangrejo, SMAN Boyolangu, hingga SMAN Pakel.

Ajang FLS2N Tingkat Provinsi Jawa Timur, merupakan pintu masuk yang harus dilalui untuk melenggang ke putaran Nasional.

Jawa Timur harus bisa menjadi juara umum di tingkat Nasional. Maka, di tingkat provinsi ini anak anak sekalian harus bekerja lebih keras dan menunjukkan kemampuan kalian yang lebih maksimal," Harap Dr. Aries Agung Paiwei, S.STP, MM, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, saat membuka kegiatan FLS2N.

Sebelum bertanding secara luring di Hotel Batusuki, Kota Batu, pada Selasa-Kamis, 2-4 Juli 2024, Kontingen Tulungagung harus bersaing secara daring untuk mengamankan posisi 10 besar.

Perebutan posisi 10 besar yang berhak bersaing dalam FLS2N Tingkat Provinsi Jawa Timur berlangsung secara daring pada 10-25 Juni 2024.

Awal Juli 2024 ini, perjuangan Kontingen Tulungagung tidak sia-sia. Perwakilan MAN 2 Tulungagung dan SMAN lainnya mampu menorehkan juara.

"Selain berkompetisi, di sini kalian juga membangun kekeluargaan dan hubungan baik seluruh siswa siswi di Jawa Timur, bersyukur sekali kalian telah saling mengenal sesama anak hebat berprestasi di bidang masing-masing," ungkap  Suhartatik, S.Pd, M

Psi, Kabid SMA Dinas Pendidikan Provinsi

Berikut daftar perolehan Juara FLS2N Tingkat Provinsi Jawa Timur. Kontingen Tulungagung mampu mengamankan tujuh gelar juara.

Yaitu, (1) Juara 2 Lomba Jurnalistik oleh MAN 2 Tulungagung, (2) Juara 2 Lomba Poster oleh SMAN Kedungwaru, (3) Juara 3 Lomba Film Pendek oleh MAN 2 Tulungagung, (4) Juara 3 Lomba Cerpen oleh SMAN Boyolangu.

Selain itu, juga (5) Juara 3 Lomba Monolog oleh SMAN Boyolangu, (6) Harapan 3 Lomba Vocal Putri oleh SMAN Pakel, (7) 10 Besar Lomba Foto oleh SMAN Karangrejo.

Dalam Kontingen Tulungagung, perwakilan MAN 2 Tulungagung yang mampu bersaing dalam FLS2N Tingkat Provinsi Jawa Timur, adalah dalam Lomba Jurnalistik ada Zulfa Ayu Trisna Khoirun Nisa’ kelas XII.5 dan Lomba Film Pendek ada Muhammad Dineejad, Chery Ardin Dimalta, dan Rahma Aulia Nurrizky yang semuanya merupakan siswa siswi kelas XII.7.

Dalam tahap selanjutnya persaingan ke putaran Nasional, mereka yang meraih gelar Juara 1 dan Juara 2, berhak bergabung dalam Kontingen Provinsi Jawa Timur. Selain itu, juga mereka yang masuk 10 besar Lomba Foto.

Langkah Jawa Timur menuju nasional diawali dengan rapat koordinasi Persiapan FLS2N Tingkat Nasional Tahun 2024 secara daring pada tanggal 11 Juli 2024, dikomandani oleh bidang Pembinaan Pendidikan SMA (PPSMA) Jawa Timur.

" Semoga Perwakilan MAN 2 Tulungagung bersama duta FLS2N Jawa Timur lainnya mampu berbicara di tingkat nasional sehingga mmampu menyabet gelar juara umum," ungkap Kepala MAN 2 Tulungagung Drs Muhamad Dopir, M.Pd.I.(Laili)

Editor:
HANIK MASROKHANAH

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Upacara Bendera dalam rangka HUT RI 79, ASN Kankemenag dan KUA se Kab. Tulungagung. 05/05/24
  • Kunjungan Menteri Agama beserta Kakanwil Provinsi Jawatimur ke kabupaten Tulungagung. 05/05/24
  • -
  • Pembinaan Ketua Regu dan Ketua Rombongan, Jamaah Haji Kab Tulungagung tahun 1445H/2024M . 06/05/24
  • -